Sejarah coklat
Manfaat daripada coklat
Alasan mengapa banyak orang memberikan coklat untuk orang tersayang adalah karena coklat sering dianggap sebagai makanan cinta. Hal ini disebabkan karena coklat memiliki tekstur yang lembut dan akan lumer secara perlahan saat dikulum dalam mulut. Ini memberikan kesan bagi orang yang memakannya. Selain itu, coklat dapat memberikan perasaan nyaman, rileks dan lain-lain.
Manfaat lain dari coklat adalah untuk kecantikan, kerana antioksida yang ada di dalamnya dapat mencegah penuaan dini, maka tidak heran bila saat ini berkembang lulur coklat yang sangat baik untuk kecantikan kulit.
Jenis-jenis coklat
Banyak jenis coklat yang tersedia di pasaran. Ada yang harganya mahal, ada pula yang harganya murah. Apa saja perbedaannya? Berikut ini perbandingan jenis coklat dan manfaat masing-masing.
· Dark Chocolate
Dark Chocolate memiliki kandungan biji coklat (kakao) yang paling tinggi yaitu paling sedikit 70% mengandung kakao. Dark chocolate memiliki kandungan kakao atau biji coklat terbanyak, tanpa banyak gula dan tanpa lemak atau minyak sayur terhidrogenasi (HVO).
· White Chocolate
White chocolate hanya memiliki 33% kandungan coklat atau kakao, sisanya adalah gula, susu dan vanila. Kandungan gula inilah yang dapat memberikan efek negatif, seperti kerosakan gigi dan penyakit diabetes.
· Milk Chocolate atau Coklat Susu
Milk chocolate atau coklat susu merupakan campuran kakao dengan susu dan ditambah gula. Coklat jenis ini juga sangat digemari karena rasanya yang nikmat.
Seharusnya pilihlah coklat dengan kandungan gula sedikit agar anda dapat menikmati manfaat besar yang dimiliki coklat. Anda akan merasai manfaat jika anda menikmati coklat dengan kandungan kakao atau biji coklat yang tinggi.
No comments:
Post a Comment